5 Tips Meningkatkan Kemampuan Menulis Bahasa Inggris

Menulis merupakan cara kita menyampaikan sesuatu melalui tulisan. Jika bagaus cara kita menulis, maka penyampaian pesan kepada para pembaca pun akan lebih baik. Perlu anda ketahui, ada beberapa aturan yang harus anda perhatikan saat membuat suatu tulisan. Tulisan yang sifatnya informal bisa jadi tidak terlalu memiliki aturan yang banyak.

Akan tetapi ketika kita menulis dalam situasi formal, banyak aturan yang harus anda terapkan sebut saja misalkan saat menulis untuk keperluan bisnis atau akademik. Anda tidak boleh menulis seenaknya saja tanpa memperhatikan kaida-kaidah penulisan. Apalagi yang kita akan tulis itu adalah tulisan dalam bahasa inggris tentu akan lebih sulit. 

Nah, adapun agar anda bisa menulis dengan baik secara formal dalam bahasa inggris, saya akan membagikan beberapa tips untuk anda yang mungkin bermanfaat sebagai bekal kailian, yaitu 5 tips meningkatkan kemampuan menulis.

1. Jangan menggunakan singkatan


Dalam situasi formal, anda tidak dibenarkan menyingkat beberapa kata menjadi satu kata.
Contoh seperti ini:

do not disingkat menjadi don’t
is not disingkat menjadi isn’t
hava not disingkat menjadi haven’t
cannot disingkat menjadi can’t
would not menjadi wouldn’t

2. Hindari penggunaan there is/there are


Saat membuat tulisan usahakan penulisannya jelas, ringkas dan langsung mengenai inti pembahasan. Penggunaan there is dan there are akan membuat tulisan kalian tampak seperti bertele-tele dan panjang.  Akibatnya pembaca menjadi malas. Perhatikan kasus berikut:

Penulisan 
"There are many things that I have to do everyday"

Akan lebih bagus jika ditulis seperti ini
I have to do many things everyday

3. Hindari penggunaan very, really, and a lot.


Agar kalian terlihat professional dalam menulis, hindari penggunaan very, really and a lot terlalu sering. Contoh kasus:

Many student think that university is very hard.
(very hard sebaiknya diganti dengan difficult).

A lot of people are staring at me. 
( a lot of sebaiknya diganti many)

I do not have a lot of time.

 (a lot of  sebaiknya diganti menjadi much)

4. Hindari Penggunaan kalimat passif


Jika kamu ingin menulis yang behubungan dengan tekhnologi , berita, dll sebaiknya hindari penggunaan kalimat passif. Apa itu kalimat passif? Yaitu kalimat yang subjek/pelaku nya diletakkan di akhir kalimat

The car was driven by me. (Ini adalah kalimat pasif).
Alangkah lebih baiknya bila diubah menjadi
I drove a car. (menjadi kalimat kalimat aktif).

Contoh lain:
I was hitted by a car.
Alangkah lebih baik bila ditulis seperti ini
a car hitted me 

5. Gunakan kata-kata yang solid


Kata yang solid adalah kata-kata yang memiliki kekuatan. Maksudnya seperti apa? Nanti kalian akan paham dengan sendirinya saat melihat contoh berikut

Sebelumnya kita lihat dulu contoh kalimat yang tidak solid atau lemah:
You give me an advice (kamu memberi saya masukan)
Nah, itu akan akan lebih baik jika anda menulisnya seperti ini, yakni menjadi kalimat yang solid/kuat.
You adviced me (kamu memberi saya masukan)
Contoh lain:
You give assistance to me (kalimat lemah)
menjadi..
You assisted me (kalimat yg solid/kuat)

Baik, itulah 5 Tips Meningkatkan Kemampuan Menulis Bahasa Inggris kalian, mudah-mudahan bermanfaat. Jika ada pertanyaan atau kritik dan saran, silahkan tulis pada kolom komentar dibawah. Terimakasih,,

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel